Blogger Widgets irwan17blog: Kumpulan Definisi Guru

Sabtu, 04 Februari 2012

Kumpulan Definisi Guru

Berikut ini adalah pengertian dan definisi guru :
# UU RI NO 14 TAHUN 2005
Guru adalah pendidik profesional dengan tugas utama mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, melatih, menilai, dan mengevaluasi peserta didik pada pendidikan anak usia dini jalur pendidikan formal, pendidikan dasar, dan pendidikan menengah
# ZAKIYAH DARADJAT
Guru adalah pendidik profesional karena secara implisit ia telah merelakan dirinya menerima dan memikul sebagian tanggung jawab pendidikan yang terpikul di pundah paa orang tua
# POERWADARMINTA
Guru adalah orang yang kerjanya mengajar
# SUPRIYADI, 1999
Guru adalah orang yang berilmu, berakhlak, jujur dan baik hati, disegani, serta menjadi teladan bagi masyarakat
# WILLIAM
Guru adalah pemegang kendali dalam "kendaraan" pendidikan
# MOHAMAD SURYA
Guru adalah orang tua di sekolah dan orang tua adalah guru di rumah.
# SYAIKH MUHAMMAD
Guru adalah tauladan dalam akhlaknya yang baik dan perangainya yang mulia
# UMAR TIRTA & LA SULA
Guru adalah orang yang bertanggung jawab terhadap pelaksanaan pendidikan dan sasaran peserta didik
# M. NGALIM PURWANTO
Guru adalah seorang yang berjiwa besar terhadap masyarakat dan negara
# OEMAR HAMALIK, 2003
Guru adalah orang yang bertanggung jawab dalam merencanakan dan menuntun murid-murid untuk melakukan kegiatan-kegiatan belajar guna mencapai pertumbuhan dan perkembangan yang diinginkan
# SYAIFUL BARI DJAMARAH & ASWAN ZAIN
Guru adalah seseorang yang menjadi salah satu sumber belajar yang erkewajiban menyediakan lingkungan belajar yang kreatif bagi kegiatan belajar anak didik di kelas
 sumber : http://carapedia.com/pengertian_definisi_guru_info2159.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar