Blogger Widgets irwan17blog: PENGERTIAN, FUNGSI DAN JENIS MEDIA

Kamis, 17 November 2016

PENGERTIAN, FUNGSI DAN JENIS MEDIA

Biar enak untuk belajar, akhirnya saya share ilmu yang ada di GPO kelas saya. Pembahasan kali ini yakni tentang MEDIA

Pengertian Media

Kata media berasal dari bahasa latin, merupakan bentuk jamak dari kata “medium” yang berarti “pengantar” atau “perantara” istilah tersebut menunjuk kepada sesuatu yang membawa infomasi antara sumber (pengirim pesan) dan penerima pesan (Smaldino dkk., 2005: 9 – 10). Sedangkan Hamidjojo dalam Latuheru (1993) memberi batasan media sebagai semua bentuk perantara yang digunakan oleh manusia untuk menyampaikan atau menyebar ide, gagasan, atau pendapat, sehingga ide, gagasan, atau pendapat yang dikemukakan itu sampai kepada penerima yang dituju. Selain itu, Gagne (1970) menyatakan bahwa media adalah berbagai jenis komponen dalam lingkungan siswa yang dapat merangsangnya untuk belajar.

Jenis Media

Menurut Smaldino dkk. (2005: 9 - 10), Ada 6 jenis media yang pokok yang digunakan dalam pembelajaran:
Teks
Merupakan media yang paling umum digunakan. Teks adalah karakter-karakter alphanumeric (angka dan abjad) yang mungkin ditampilkan dalam berbagai format seperti buku, poster, papan tulis, layar komputer.
Audio (suara)
Ini juga media yang umum digunakan. Audio mencakup segala bentuk yang dapat didengar, misal suara orang, musik, suara-suara mekanis (menjalankan mesin mobil) dan sebagainya.
Visual
Visual biasanya digunakan untuk mempromosikan pembelajaran yang meliputi diagram pada poster, gambar pada papan tulis, foto, grafik pada buku, gambar kartun dan sebagainya.
Media bergerak
Ini adalah media yang menunjukkan suatu yang bergerak, mencakup video, animasi, dan sebagainya.
Media yang dapat dimanipulasi
Media yang dapat dimanipulasi adalah objek 3 dimensi dan dapat disentuh dan dipegang oleh siswa. Contoh : media yang dapat dimanipulasi alat peraga dan permainan loncat katak.
Orang
Orang adalah perantara penyampai pesan, oleh sebab itu orang yang termasuk sebagai media pembelajaran adalah guru, siswa atau pakar di bidang tertentu (SME – Subject Matter Expert). Siswa dapat belajar dari guru, siswa yang lain dan orang dewasa yang lain.

Alat Peraga sebagai Media Pembelajaran

Salah satu media pembelajaran yang dapat membantu dalam proses pembelajaran adalah media yang berbentuk alat peraga
Gerakan fisik merupakan salah satu dasar dalam belajar. Untuk belajar secara efektif, siswa harus ikut berpartisipasi dalam kegiatan, bukan hanya sebagai penonton. Manipulasi peralatan yang digunakan dalam pembelajaran harus dapat mengabstraksikan suatu ide atau model. Kontak dengan benda nyata dapat membantu pemahaman terhadap ide-ide abstrak. Van Engen menegaskan peran sensory learning dalam pembentukan konsep. Reaksi terhadap dunia benda konkret merupakan dasar darimana struktur ide-ide abstrak muncul (Jackson & Phillips, 1973: 302). Lebih lanjut, guru perlu merancang aktivitas belajar yang memanfaatkan benda fisik, memfasilitasi terjadinya interaksi sosial, dan memberi kesempatan siswa untuk berpikir, memberi alasan, dan membentuk kesadaran akan pentingnya matematika, bukan hanya diceritakan oleh guru (Burns, 2007: 32). Benda fisik dalam pernyataan ini dapat diartikan sebagai benda yang dapat membantu siswa dalam membangun pengetahuan.

Rangkuman

Kata media berasal dari bahasa latin, merupakan bentuk jamak dari kata “medium” yang berarti “pengantar” atau “perantara” istilah tersebut menunjuk kepada sesuatu yang membawa infomasi antara sumber (pengirim pesan) dan penerima pesan (Smaldino dkk., 2005: 9 – 10). Sedangkan Hamidjojo dalam Latuheru (1993) memberi batasan media sebagai semua bentuk perantara yang digunakan oleh manusia untuk menyampaikan atau menyebar ide, gagasan, atau pendapat, sehingga ide, gagasan, atau pendapat yang dikemukakan itu sampai kepada penerima yang dituju. Selain itu, Gagne (1970) menyatakan bahwa media adalah berbagai jenis komponen dalam lingkungan siswa yang dapat merangsangnya untuk belajar.
Menurut Smaldino dkk. (2005: 9 - 10), Ada 6 jenis media yang pokok yang digunakan dalam pembelajaran: Teks, Audio (suara), Visual, Media bergerak, Media yang dapat dimanipulasi, Orang
Berdasarkan fungsinya, media pembelajaran dapat berbentuk alat peraga dan sarana.
Demikian adalah materi yang disampaikan pada sesi ini, selanjutnya peserta diminta untuk mengerjakan lembar kerja pada halaman berikutnya.
sumber : sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar